Senin, 27 Oktober 2014

PERANAN, RAGAM, PENGGUNAAN SERTA KELEMAHAN DAN KELEBIHAN APABILA MEMPELAJARI BAHASA INDONESIA


ARTIKEL ILMIAH

PERANAN, RAGAM, PENGGUNAAN SERTA KELEMAHAN DAN KELEBIHAN
APABILA
MEMPELAJARI BAHASA INDONESIA
Oleh :  Yana Shintya

ABSTRAK

            Yana Shintya : “ Peranan, ragam, penggunaan serta kelemahan dan kelebihan apabila mempelajari bahasa Indonesia”, untuk mengetahui bagaimana peranan dan fungsi bahasa Indonesia, ragam bahasa, penggunaan bahasa Indonesia di kalangan masyarakat atau keluarga kita serta untuk mengetahui apa saja kelemahan dan kelebihannya apabila kita mempelajari bahasa Indonesia.
Kata Kunci : “Peranan, ragam, penggunaan serta kelemahan dan kelebihan apabila mempelajari bahasa Indonesia,  minat mengetahui peranan, ragam, penggunaan di kalangan masyarakat atau keluarga, serta kelemahan dan kelebihan bahasa Indonesia.”
Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan gambaran tentang peranan, ragam, penggunaan serta kelemahan dan kelebihan apabila mempelajari Bahasa Indonesia”, untuk mengetahui bagaimana peranan dan fungsi bahasa Indonesia secara umum ataupun khusus, ragam bahasa atau biasa disebut variasi bahasa, penggunaan bahasa Indonesia di kalangan masyarakat atau keluarga kita serta untuk mengetahui apa saja kelemahan dan kelebihannya apabila kita mempelajari bahasa Indonesia.

Pendahuluan

            Bahasa merupakan salah satu alat untuk menunujukan identitas diri atau  alat untuk mengekspresikan diri. Mengapa ? Karena dengan bahasa kita dapat menunujukkan sudut pandang kita, pemahaman kita atas suatu hal, asal usul Bangsa dan Negara kita, pendidikan kita, bahkan sifat kita. Bahasa menjadi cermin diri kita, biak sebagai bangsa maupun sebagai diri sendiri. Agar komunikasi yang dilakukan berjalan dengan baik dan lancar maka penerima dan pengirim bahasa harus menguasai bahasa tersebut.